Graha Polinema 4th Floor, Jl. Soekarno Hatta No.9, Malang City, East Java, Indonesia

image

Di Belgia, ada salah satu bagian negara tersebut yang bernama Hutan Hallerbos atau The Bluebell Forest, yang merupakan hutan di Kota Halle, Belgia. Pada saat musim semi, Hutan Hallerbos ini akan berubah warna dari hijau menjadi biru akibat banyaknya bunga Bluebells atau Wild Hyacinth yang bermekaran.

Hutan ini merupakan wilayah yang dimiliki oleh pemerintah Belgia, dimana dulunya daerah ini sempat berganti kepemilikan beberapa kali. Pada awalnya wilayah ini merupakan milik Abbey of St. Waltrudis pada abad ke-7 dan berpindah tangan ke Lords of Brussels pada abad ke-13, lalu pada abad 17 pemiliknya berganti menjadi Duke Arenberg. Saat menjadi milik Duke Arenberg, wilayah hutan ini sempat diperluas menjadi 1125 hektar.

Setelah kepemilikannya sempat berganti menjadi milik Prancis semenjak Invasi negara tersebut, wilayah ini berpindah ke tangan Belanda setelah Napoleon mengalami kekalahan di 1815 dan pada akhirnya dihancurkan oleh tentara Jerman saat Perang Dunia I.

Sejak 1929 sampai sekarang, hanya sekitar 569 hektar dari wilayah Hutan Hallerbos ini yang tersisa. Saat terbaik untuk mengunjungi Hutan Hallerbos ini bisa dimulai pada minggu kedua bulan April sampai pertengahan bulan Mei. Hutan ini terbuka untuk umum, dan tidak memerlukan biaya masuk atau apapun. Kita juga diperbolehkan untuk mengambil foto, dan diharapkan untuk tidak merusak bunga yang sedang bermekaran.